Visi Program Studi Sarjana Terapan Teknologi Laboratorium Medis
Menghasilkan Sarjana Terapan Teknologi Laboratorium Medis yang berkarakter, kompeten, dan unggul untuk berdaya saing Nasional dalam bidang pemeriksaan laboratorium dan pengendalian penyakit infeksi dan non infeksi Tahun 2037
Misi Program Studi Sarjana Terapan Teknologi Laboratorium Medis
Misi Program Studi Sarjana Terapan Teknologi Laboratorium Medis Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Kadiri adalah:
- Melaksanakan pendidikan berkualitas sesuai standar untuk menciptakan lulusan yang kompeten yang mampu mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi serta memiliki karakter, unggul dan berdaya saing nasional dalam bidang pemeriksaan laboratorium dan pengendalian penyakit infeksi dan non infeksi
- Melaksanakan penelitian yang unggul dalam rangka meningkatkan nilai tambah pembaruan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam bidang pemeriksaan laboratorium dan pengendalian penyakit infeksi dan non infeksi
- Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dengan memanfaatkan keunggulan penelitian sebagai upaya mendukung pembangunan nasional yang berkelanjutan dalam bidang pemeriksaan laboratorium dan pengendalian penyakit infeksi dan non infeksi
- Melaksanakan tata kelola Program Studi yang berstandar serta mengajarkan nilai-nilai etika dan kepribadian sehingga menjadi tempat untuk mengembangkan diri yang memiliki karakter kebangsaan.
- Melaksanakan kerjasama dengan pihak-pihak terkait untuk mendukung percepatan pengembangan Tri Dharma Perguruan Tinggi Pada Prodi Sarjana Terapan Teknologi Laboratorium Medis Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Kadiri
Lampiran Dokumen
No | Daftar Dokumen | |
1. | Buku Panduan Akademik | |
2. | Modul Praktikum dan Perkuliahan |
|
3. | RPS D4 Tenologi Laboratorium Medis |
Galery Foto